Pemerintah Desa Lambangsari Bersama Unsur Muspika melakukan panen kacang tanah di Desa Lambangsari, Kecamatan Bojonegara, Kamis (10/12/2022). Kegiatan ini merupakan program ketahanan pangan Desa Lambangsari Tahun 2022. kacang tanah sebagai pangan lokal yang memiliki nilai ekonomi strategis dalam meningkatkan perekonomian masyarakat pedesaan dan juga perenomian nasional dengan mengangkatnya menembus pasar ekspor.
“Saya hadir di sini agar Desa Lambangsari Dapat Meningkatkan dan terus melaksanakan program ketahanan pangan supaya lebih maju. Oleh karena itu, saya berharap Desa Lambangsari menjadi kawasan percontohan budidaya kacang tanah bagi desa-desa yang lainnya.” demikian dikatakan Camat Bojonegara H. Sutikno, SE
Ia menegaskan Muspika dan pemerintah Desa tak hanya berupaya meningkatkan produksi kacang tanah, namun juga berupaya memastikan jaminan harganya. Salah satunya dengan menggandeng off takker untuk mempertemukan pasar dengan petani sehingga sama-sama mendapat keuntungan.
pengembangan budidaya kacang tanah pun harus diwujudkan dengan konsep integrasi farming sehingga tidak hanya memproduksi kacang tanah namun juga mendorong peningkatan produksi komoditas lainnya. Hal ini pun merupakan upaya untuk meningkatkan pendapatan atau kesejahteraan petani dengan memanfaatkan potensi pertanian yang ada secara optimal.
Kepala Desa Lambangsari DENI HARDIYANI menambahkan Pemerintah Desa mendukung upaya dan program pemerintah daerah dan pusat terhadap ketahanan pangan, hal ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan pangan, meningkatkan ketahanan pangan masyarakat dan menjadikan kacang tanah sebagai komoditas andalan guna memperkuat pertumbuhan ekonomi mikro. Hal ini optimis dapat diwujudkan mengingat produksi kacang tanah di Desa tahun 2020 naik 0,74% dibandingkan tahun sebelumnya. Hari ini kita panen, pasca panen kita upayakan meningkat dan lanjut ke Program ketahanan pangan lainnya yakni Budi daya melon,” ungkap Kepala Desa.